Polsek Talang Ubi Polres PALI Gelar Patroli Rutin Jaga Keamanan Wilayah

Pali,harian62.info -

Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polsek Talang Ubi, jajaran Polres PALI melaksanakan patroli rutin di sejumlah daerah rawan dan objek vital, Kamis malam (17/4/2025).


Patroli yang dimulai pukul 21.00 WIB hingga 24.00 WIB tersebut melibatkan personel Polsek Talang Ubi dengan rute meliputi jalan lintas Kabupaten PALI hingga perbatasan Kabupaten Muaraenim.

Kapolsek Talang Ubi, Kompol Robi Sugara, S.H., M.H., M.Si., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mencegah potensi gangguan kamtibmas serta memastikan situasi tetap aman dan kondusif.


"Selama pelaksanaan patroli, kondisi di sepanjang jalur lintas terpantau aman, tertib, dan terkendali. Ini merupakan hasil kerja keras anggota yang terus melakukan upaya preventif di lapangan," ujarnya.


Kapolres PALI, AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait, S.H., S.I.K., M.I.K., melalui Kapolsek Talang Ubi, menyampaikan pesan penting kepada seluruh jajaran untuk meningkatkan kewaspadaan serta memperkuat sinergitas dengan masyarakat.


"Kami tegaskan bahwa menjaga keamanan merupakan prioritas utama. Patroli di wilayah rawan dan objek vital harus dilakukan secara konsisten untuk menjamin rasa aman di tengah masyarakat. Kami juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama menjaga kondusifitas di lingkungan masing-masing," tutur Kompol Robi Sugara, mengutip arahan Kapolres PALI.


Kegiatan patroli ini merupakan bagian dari program rutin Polres PALI untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan nyaman, mendukung kegiatan sosial ekonomi masyarakat, serta memperkuat kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian.



Sumber : Indometro.id


0 Komentar

KLIK DISINI untuk bergabung