Kebakaran Hebat di Hotel Resor Ski Turki Mengakibatkan 10 Orang Tewas dan Luka

 

Ankara,harian62.info - 

Kebakaran terjadi di sebuah hotel di resor ski Kartalkaya yang populer di Turki bagian barat laut. Sedikitnya 10 orang tewas dan sekitar 32 orang lainnya mengalami luka-luka akibat kebakaran tersebut.


Menteri Dalam Negeri Turki Ali Yerlikaya dalam pernyataannya, seperti dilansir AFP, Selasa (21/1/2025), menyebut kebakaran yang melalap Hotel Grand Kartal yang memiliki 12 lantai ini, terjadi pada Selasa dini hari, sekitar pukul 03.27 waktu setempat. Bangunan hotel yang terbakar ini disebut memiliki lapisan kayu.



Tayangan televisi setempat menunjukkan kepulan asap besar membubung ke langit, dengan latar belakang gunung berselimut salju. Upaya pemadaman dipersulit oleh letak hotel yang ada di pinggir tebing.



Laporan media lokal menyebut ada 237 orang yang sedang menginap di hotel tersebut ketika kebakaran terjadi. Para tamu hotel yang dievakuasi telah mengungsi ke hotel-hotel terdekat.



Laporan televisi setempat NTV menyebut tiga orang tewas setelah nekat melompat keluar dari jendela hotel ketika kebakaran terjadi.



Resor ski ini terletak di puncak pegunungan sekitar 170 kilometer sebelah barat laut Ankara, ibu kota Turki.



Kebakaran tersebut diduga berawal dari sebuah restoran pada sekitar tengah malam, dan kemudian menyebar dengan cepat.



Namun belum diketahui secara jelas penyebab kebakaran tersebut.



Penyelidikan menyeluruh sedang dilakukan oleh otoritas setempat. Menteri Kehakiman Turki, Yilmaz Tunc, mengatakan enam jaksa telah ditugaskan untuk menyelidiki kebakaran tersebut.





Sumber : Detik News 


0 Komentar

KLIK DISINI untuk bergabung