Petugas Damkar Menikah Dengan Wanita Yang Diselamatkannya

 







China, Harian62.Online-

Selamatkan wanita yang akan mengakhiri hidup, petugas Pemadam Kebakaran malah bertemu jodohnya.


Pertemuan ini berawal dari adanya laporan bahwa seorang wanita akan bunuh diri lompat dari apartemen di kota Fuzhou, China.

Mendapatkan laporan tersebut, petugas Damkar ini langsung meluncur ke lokasi untuk upaya penyelamatan.


Melansir dari Sanook pada Selasa (31/10/2023), seorang wanita berdiri di balkon berniat untuk melompat dan mengakhiri hidupnya sendiri.

Tim penyelamat bergerak cepat dengan langsung mendatangi lokasi, beruntung semua belum terlambat.


Ketika wanita itu ragu-ragu untuk melompat, petugas Damkar merangsek masuk kamarnya berusaha mencegah ia melompat.



Melihat kedatangan Damkar, wanita itu terkejut lalu terpeleset dan terjatuh.

Namun di saat yang tepat, ia meraih tepi tembok, menjadi tanda bahwa ia tidak sepenuhnya menyerah pada hidup.

Petugas Damkar bergegas mendekat dan memegang tangannya dengan erat.


Tim penyelamat dari Damkar berusaha menyelamatkan wanita itu dari atas dan bawah.

Petugas di lantai atas berusaha menariknya, sedangkan petugas di lantai bawah berusaha menopang tubuhnya.


Situasi masih berbahaya lantaran satu kesalahan kecil saja, wanita itu bisa jatuh dan meninggal.

Orang-orang yang menyaksikan aksi penyelamatan epik tersebut merekam kejadian itu lalu mempostingnya di media sosial


Beruntung, wanita itu akhirnya bisa diselamatkan.

Tapi kisah ini ternyata tidak berakhir di sini.

Tiga bulan setelah kejadian, kabar terbaru dari wanita yang berupaya mengakhiri hidup itu kembali viral.

Petugas Damkar yang menyelamatkannya ternyata justru jatuh cinta padanya.

Mereka menikah dan potret pernikahan tersebar di media sosial.

Dalam potret tersebut, sang petugas Damkar mengenakan seragam kebesarannya sebagai perwira muda.

Sedangkan wanita itu tampak bahagia mengenakan gaun pengantin warna putih, senyumnya lebar.

Potret pernikahan mereka segera menjadi viral.

Banyak orang merasa lega lantaran wanita itu kembali menemukan cinta dan semangat untuk melanjutkan hidup.


Sumber:Tribun

0 Komentar

KLIK DISINI untuk bergabung