Pemilik Wo Di Palembang Larikan Uang Pengantin Rp 1,3 Miliyar Buat Dekor Malah Dibawah Kabur

 







PALEMBANG, Harian62, Online-

Jaka Perdana, pemilik Wedding Organizer (WO) di Kota Palembang harus berurusan dengan polisi, karena aksinya melakukan penipuan.

Dilaporkan, 14 pasangan pengantin baru ditipu oleh Jaka Perdana.

Pelaku berhasil membawa kabur uang Rp 1,3 miliar buat mendekorasi pernikahan.

Akibat ulahnya, pria 49 tahun ini dibekuk oleh Polsek Ilir Barat II Palembang di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Jaka Perdana sempat buron selama sebulan.

Kapolsek Ilir Barat II Kompol Wira Satria Yudha, mengatakan ada 14 pengantin yang tertipu oleh pelaku.

Adapun korban terakhir yang ditipu pelaku yakni Luthfiyah Hasyim (27).

Korban sudah menandatangani kontrak dan membayar sejumlah uang muka (down payment/DP) sesuai dengan kesepakatan untuk menggelar acara pernikahan serta resepsi pada Jumat (29/9/2023).

Namun pelaku kabur setelah uang sudah dibayar oleh korban.

Korban pun melaporkan kejadian itu ke pihak kepolisian.

“Total kerugian para korban itu mencapai Rp 1,3 miliar. Hasil pemeriksaan, korbannya ada 14 pasangan calon pengantin di Palembang,” kata Wira, Sabtu (28/10/2023).

Menurut Wira, modus yang dilakukan tersangka adalah dengan menawarkan jasa wedding organizer kepada para calon pengantin.

Setelah mendekati hari acara, pelaku pun mendadak hilang tanpa jejak sehingga kasus ini dilaporkan.

“Para korban sebelumnya sudah membayar DP, jumlahnya dari puluhan juta sampai ratusan. Total yang dibawa kabur adalah Rp 1,3 miliar,” ujarnya.

Wira menegaskan, uang hasil penipuan itu digunakan pelaku untuk kebutuhan sehari-hari selama melarikan diri.

Hasil pemeriksaan, uang penipuan itu hanya tersisa Rp 5,6 juta.

“Namun kami masih mendalami lagi buat apa saja, uang itu digunakan,” ujarnya.

Atas perbuatannya tersebut, Jaka dikenakan pasal 372 Juncto pasal 378 KUHP tentang penipuan dan penggelapan dengan ancaman pidana penjara minimal empat tahun.




Sumber:Tribun

0 Komentar

KLIK DISINI untuk bergabung