Peduli Kesehatan. Anggota Dan Persit Kodim 0117/Aceh Tamiang Menerima Sosialisasi Kanker dan tumor oleh Lembaga Peduli Kesehatan Indonesia (LPKI)


Aceh Tamiang, harian62.online | Gejala Tumor dan Kanker yang semakin meningkat di Indonesia dan banyak ditemui pada usia dini, oleh karena itu Kodim 0117/Aceh Tamiang melakukan kegiatan Sosialisasi Kanker dan tumor oleh Lembaga Peduli Kesehatan Indonesia (LPKI) dengan mengusung tema "Mencegah Lebih Baik Daripada Mengobati" kegiatan ini bertempat di Aula Makodim 0117/Atam Jln. Lintas Sumatera Medan-Banda Aceh Desa Sungai Liput, Kecamatan Kejuruan Muda, Kabupaten Aceh Tamiang. Jumat (13/10/2023).

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 0117/Atam diwakili oleh Pasi Ter Kodim 0117/Atam Kapten Inf Matno. ES., Ka. Tim LPKI Marwiyah Purba, Staf LPKI sebayak  3 Orang, Pasi Pers Kodim 0117/Atam Kapten Inf M. Lumban Raja, Pasi Log Kodim 0117/Atam Kapten Inf Rudi Handoko, Danramil 01/Ksp Kapten Inf Abidin, Danramil 04/Bdh Lettu Inf Faisal Hadi, Para Babinsa jajaran Kodiman nbt6/Atam, Para pengurus dan anggota Persit KCK Cab. XXIV Kodim 0117/Atam.

Materi penyuluhan bahaya kanker dan tumor ini di sampaikan oleh ketua Tim LPKI, konsultan Kesehatan Marwiyah Purba

Dandim Kodim 0117/Aceh Tamiang Letkol Czi Alfian Rachmad Purnamasidi, SIP, M. Si., melalui Pasi Ter Kodim 0117/Atam Kapten Inf Matno. ES., di selah kegiatan mengatakan hari ini pihaknya mendapatkan penyuluhan tentang bahayanya kanker dan tumor oleh Lembaga Peduli Kesehatan Indonesia (LPKI), bertujuan untuk menambah wawasan tentang penyakit kanker dan tumor sehingga penyakit tumor dan kanker dapat dicegah sedini mungkin.

"Hari ini kami mendapatkan penyuluhan tentang bahaya tumor dan kanker Bahwa informasi seperti ini sangat berguna bagi keluarga besar Kodim 0117/Aceh Tamiang untuk meningkatkan kesadaran terhadap bahaya Kanker dan tumor itu sendiri,” ungkap Kapten Inf Matno. ES.

Dengan adanya sosialisasi ini bisa memberikan gambaran khususnya bagi keluarga besar Kodim 0117/Aceh Tamiang bahwa pada intinya menjalankan pola hidup sehat sangatlah penting agar terhindar dari penyakit kanker dan tumor maupun yang lainnya karena lebih baik mencegah daripada mengobati sesuai dengan tema kegiatan ini," pungkas Pasi Ter Kodim 0117/Atam Kapten Inf Matno. ES.,**(akbar)

sumber:Pendim0117atam

0 Komentar

KLIK DISINI untuk bergabung