Beberapa Instansi Pemkab Mandailing Natal Adakan Apel Sore

 




Madina,harian62.

Pegawai Pemerintah kabupaten Mandailing Natal adakan apel sore yang dipimpin oleh Hasan Basri selaku Kepala Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kabupaten Mandailing Natal.senin (18/09/2023) di komplek perkantoran payaloting kecamatan Panyabungan Mandailing Natal. 


Apel tersebut dihadiri oleh pegawai dari beberapa Instansi yang ada di Pemerintahan Kabupaten Mandailing Natal diantaranya Inspektorat Madina, Keuangan, Kesra dan juga yang lainnya. 


Dari apel tersebut terlihat pegawai sangat aktif dan juga antusias dalam mengikuti apel sore. 


Ketika diwawancarai pemimpin apel yang dipimpin oleh Kepala Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kabupaten Mandailing Natal Hasan Basri mengatakan bahwa apel ini merupakan salah satu kegiatan rutin yang di adakan oleh pihak pemkab Madina. 


Dia menjelaskan bahwa dengan adanya apel ini semoga bisa menjaga kedisiplinan oleh segenap pegawai ataupun ASN didalam menjalankan tugasnya sebagai abdi negara sehingga lebih maksimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. 


Dari pantauan media para pegawai Pemkab Madina meski sudah habis jam kerja namun mereka masih bersemangat untuk menghadiri apel dan juga melanjutkan tugasnya.

M LUBIS

0 Komentar

KLIK DISINI untuk bergabung