Harian 62 - Rano Karno kembali berduka atas meninggalnya Salman Al Farisi yang berperan sebagai Ahong dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan pada Selasa, 13 Juni kemarin.
Kepergian Ahong menjadi duka tersendiri bagi Rano Karno. Sebab, aktor dan sutradara itu mengenal dekat sosok almarhum, bahkan sebelum membintangi sinetron garapannya.
Apalagi, kepergian Ahong menambah daftar pemeran Si Doel Anak Sekolahan yang berpulang setelah Aminah Cendrakasih pada 21 Desember silam.
"Kita pertama kehilangan Babeh (Benyamin Sueb), kemudian kehilangan Pak Tile, Nyak Rodiyah, terakhir kehilangan Basuki, kehilangan Mak Nyak (Aminah Cendrakasih) artinya sebagian besar pemain Si Doel sudah banyak yang pulang," ujar Rano Karno saat ditemui awak media di Kawasan Depok, Jawa Barat, belum lama ini.
Di usianya yang ke-62 tahun, Rano Karno menyadari bahwa dirinya harus lebih peduli menjaga kesehatannya. Terlebih, saat ini dia tengah mengidap skoliosis atau pembengkokan tulang belakang.
"Ya gitu lah, artinya usia nggak bisa dibohongi, kita suatu saat pasti akan pulang," ucap Rano Karno.
"Suatu saat saya nggak ada, ini menjadi perjalanan yang harus kita saksikan bersama," tutupnya.
Sumber: Okezone.com
0 Komentar